Cegah Pelanggaran, Polres Bitung Lakukan Pemeriksaan Ketat Senjata Api Dinas

REDAKSI SULAWESI UTARA

- Jurnalis

Jumat, 10 Januari 2025 - 22:54 WIB

509 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BITUNG – Polres Bitung terus meningkatkan pengawasan terhadap personel yang memegang senjata api dinas. Langkah ini dipimpin langsung oleh Kapolres Bitung, AKBP Albert Zai, S.I.K., M.H., pada Jumat (10/1/2025).

Kegiatan pemeriksaan berlangsung di ruang ED Polres Bitung, melibatkan 72 personel pemegang senjata api dinas. Pemeriksaan meliputi kelengkapan administrasi, masa berlaku kartu pinjam pakai, jumlah amunisi, dan kebersihan senjata api.

Kapolres Bitung secara langsung memeriksa satu per satu senjata api, memastikan administrasi sesuai prosedur, serta mewawancarai anggota untuk menilai kelayakan mereka dalam memegang senjata api dinas.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Tujuan utama pemeriksaan ini adalah untuk memastikan kondisi fisik senjata api dinas yang dipinjam pakaikan kepada anggota, sekaligus sebagai bentuk pengawasan pimpinan. Kegiatan ini juga bertujuan mencegah potensi pelanggaran terkait penggunaan senjata api,” ungkap AKBP Albert Zai.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Wakapolres Bitung, Kompol J.H. Daniel Korompis, S.E., Kabag Logistik Kompol Rully Jama, Kasiwas Iptu Jhon S. Koroh, dan Kasi Propam Iptu Iwan Setiya Budi, S.Sos., beserta sejumlah anggota.

Dalam pemeriksaan yang berlangsung dari pukul 13.30 hingga 15.10 WITA, sebanyak 9 pucuk senjata api dinas ditarik dan digudangkan karena kartu pinjam pakai tidak diperpanjang atau terdapat kekurangan administrasi lainnya.

Kapolres menambahkan bahwa pemeriksaan seperti ini dilakukan secara rutin dan berkelanjutan untuk memastikan pengelolaan senjata api dinas tetap sesuai standar, sehingga risiko penyalahgunaan dapat diminimalkan.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Berita Terkait

Pelaksanaan Eksekusi objek lahan di Kel. Girian Indah Kec. Girian Kota Bitung mendapat pengamanan dari Polres Bitung.
Remaja 15 Tahun Diamankan Tim Tarsius Presisi Polres Bitung karena Membawa Panah Wayer
Tim Tarsius Polres Bitung Gagalkan Potensi Kejahatan, Remaja dengan Panah Wayer Ditangkap
Polres Bitung dilibatkan dalam Penyuluhan Pendaftaran Tanah Sistimatis Lengkap yang dilaksanakan Kantor Pertanahan Kota Bitung.
Polres Bitung Bagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SD Katholik Stefanus Aertembaga
Mabuk dan Ancam Warga dengan Panah Wayer, Pemuda di Bitung Diamankan Polisi
Pemuda Girian Diamankan Tim Tarsius Presisi Polres Bitung Usai Ancam Nenek dengan Panah Wayer
Polres Bitung Ambil Langkah Cepat Tangani Tawuran Antar Kelompok di Depan Masjid Agung Nurul Huda

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 20:48 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Polsek Kabaruan Laksanakan Penanaman Program Pekarangan Pangan Bergizi

Sabtu, 25 Januari 2025 - 12:53 WIB

Wakapolres Kepulauan Talaud Kompol Bartol Bawole Jalani Wisuda Purna Bhakti

Senin, 6 Januari 2025 - 15:45 WIB

Kecelakaan di Melonguane Libatkan Anak di Bawah Umur, Polisi Imbau Tertib Berlalu Lintas

Jumat, 3 Januari 2025 - 12:43 WIB

Kapolres Kepulauan Talaud Pimpin Sosialisasi DIPA 2025 Sekaligus Penandatanganan Pakta Integritas  

Selasa, 24 Desember 2024 - 08:52 WIB

Polsek Beo ​pengaturan Lalin H – 2 Natal di Wilkumnya.

Senin, 16 Desember 2024 - 08:28 WIB

Pam Final Sepak Bola Dan Penutupan Kegiatan Open Tournament Ebenhaezer Cup II

Senin, 16 Desember 2024 - 08:25 WIB

Cipta Kondisi, Polsek Lirung Gelar Patroli diwilayah hukumnya.

Berita Terbaru