MANADO – Para atlet dan pelatih peraih medali PON Aceh-Medan yang berKTP Kota Manado menyuarakan keresahan mereka terkait pencairan bonus yang belum juga terealisasi hingga menjelang Natal 2024.
Sebelumnya, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Manado telah menjanjikan bonus akan dicairkan sebelum perayaan Natal. Namun hingga saat ini, para atlet dan pelatih berprestasi tersebut masih menanti kepastian.
“Kami sudah mengharumkan nama Kota Manado di ajang PON Aceh-Medan. Sekarang kami hanya berharap agar bonus yang dijanjikan dapat segera dicairkan,” ungkap salah seorang atlet yang meminta namanya tidak disebutkan.
Para atlet dan pelatih telah mengajukan permohonan bantuan kepada Badan Pengawas Keuangan (BPK) dan Walikota Manado untuk menindaklanjuti proses pencairan bonus tersebut.
Hingga berita ini diturunkan, pihak Dispora Kota Manado belum memberikan keterangan resmi terkait keterlambatan pencairan bonus para atlet dan pelatih berprestasi tersebut.
( Red )