Tanggap Bencana Banjir, Personil Polresta Deli Serdang Lakukan Evakuasi dan Bantu Warga

Redaksi

- Jurnalis

Jumat, 29 November 2024 - 12:32 WIB

5012 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tribrata24.online Deli Serdang – Curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah Kabupaten Deli Serdang sejak beberapa hari terakhir telah menyebabkan banjir di sejumlah kecamatan khususnya dua titik wilayah yang terendam banjir yakni di Desa Sena dan Desa Tumpatan Nibung Kecamatan Batang Kuis Kabupaten Deli Serdang

 

Menanggapi kondisi tersebut, personil Polresta Deli Serdang langsung diterjunkan ke lokasi untuk melaksanakan evakuasi warga. Kapolresta Deli Serdang, Kombes Pol. Raphael Sandhy Cahya Priambodo SIK menjelaskan bahwa pihaknya mengerahkan seluruh sumber daya yang ada, termasuk perahu karet, untuk mengevakuasi warga yang terjebak di rumah mereka.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

“Selain Pengamanan Pemungutan suara di TPS Pilkada 2024 yang berlangsung, kami juga fokus menyelamatkan warga yang terdampak banjir terutama kelompok rentan seperti anak-anak maupun lansia.” Ujar Kapolresta saat diwawancarai

 

Selain evakuasi, Polresta Deli Serdang juga memberikan pelayanan kesehatan gratis oleh Si Dokkes Polresta Deli Serdang kepada masyarakat khususnya yang terdampak banjir.

 

Salah Seorang warga lansia yang berhasil dievakuasi, Ucok (70), mengungkapkan rasa syukurnya atas bantuan personil kepolisian Polresta Deli Serdang yang sudah mengevakuasi dirinya yang terjebak di tengah banjir “Saya sangat berterimakasih kepada Personil Polresta Deli Serdang yang sudah membantu menolong saya” ujarnya

 

Hingga saat ini, personil Polresta Deli Serdang tetap bersiaga di lokasi yang dinilai rawan banjir dan melakukan pelayanan kepada warga seperti pengaturan serta pengalihan arus lalu lintas akibat banjir, hingga patroli mobile untuk memastikan Masyarakat tetap dalam kondisi aman.

 

“Kepada masyarakat, kita juga himbau untuk tetap waspada terhadap potensi banjir mengingat curah hujan yang tinggi serta mengikuti arahan dari pihak berwenang demi keselamatan kita bersama” pungkasnya

 

“Kami berada di sini untuk membantu masyarakat yang terkena dampak banjir. Kehadiran kami diharapkan dapat memberikan bantuan dan dukungan kepada warga yang sedang mengalami kesulitan akibat musibah ini,” tutup Kapolresta.

 

 

Sumber   :   Humas Polresta DS

Berita Terkait

Kapolres Bitung dan Rombongan Bhayangkari Berikan Dukungan kepada Anggota yang Berduka
Pemilik Tambang PT Cahaya Bumi Asseleng Klaim Gunakan Solar Industri
Polresta Deli Serdang Gelar Doa Syukur Pasca Pilkada 2024
Sempat Viral Adanya Pungli di Satlantas Polrestabes Medan Kompol Andika Bantah Adanya Pungli di Wilkumnya
Solidaritas Polres Sergai dan Wartawan Untuk Keluarga Korban Pembunuhan Tragis
TNI-Polri Amankan Ribuan Umat Kristiani Merayakan Natal Oikumene Kabupaten Sergai dengan Sukacita*
Panitia Gelar Gladi Resik Natal Oikoumene Kabupaten Sergai
Putusan PK Mahkamah Agung, PN Sei Rampah Batal Eksekusi

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 20:48 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Polsek Kabaruan Laksanakan Penanaman Program Pekarangan Pangan Bergizi

Sabtu, 25 Januari 2025 - 12:53 WIB

Wakapolres Kepulauan Talaud Kompol Bartol Bawole Jalani Wisuda Purna Bhakti

Senin, 6 Januari 2025 - 15:45 WIB

Kecelakaan di Melonguane Libatkan Anak di Bawah Umur, Polisi Imbau Tertib Berlalu Lintas

Jumat, 3 Januari 2025 - 12:43 WIB

Kapolres Kepulauan Talaud Pimpin Sosialisasi DIPA 2025 Sekaligus Penandatanganan Pakta Integritas  

Selasa, 24 Desember 2024 - 08:52 WIB

Polsek Beo ​pengaturan Lalin H – 2 Natal di Wilkumnya.

Senin, 16 Desember 2024 - 08:28 WIB

Pam Final Sepak Bola Dan Penutupan Kegiatan Open Tournament Ebenhaezer Cup II

Senin, 16 Desember 2024 - 08:25 WIB

Cipta Kondisi, Polsek Lirung Gelar Patroli diwilayah hukumnya.

Berita Terbaru